Posts

Showing posts from October, 2023

STANDAR MUTU BIJI KOPI

  PENDAHULUAN   Menjadi negara penghasil kopi terbesar ke-3, produksi kopi Indonesia cenderung meningkat dalam lima tahun terakhir. Menurut laporan Statistik Indonesia 2023, produksi kopi Indonesia mencapai 794,8 ribu ton pada 2022, meningkat sekitar 1,1% dibanding tahun sebelumnya (year-on-year/yoy). Peningkatan permintaan kopi tidak serta merta mampu menaikkan harga komoditas tersebut. Salah satu hal yang menyebabkan rendahnya harga adalah mutu produk yang kurang. Lebih lanjut, sehubungan dengan adanya perkembangan pasar global dan Resolusi ICO 407 mengenai larangan perdagangan kopi mutu rendah per tanggal 1 Oktober 2002 menyebabkan perlunya upaya peningkatan mutu kopi Indonesia melalui penerapan standar mutu. Penerapan Standar Nasional Indonesia bertujuan untuk menghasilkan p roduk yang aman dan bermutu , meningkatkan d aya s aing industri serta meningkatkan kem ampu an bersaing di pasar global . Standar Nasional Indonesia (SNI) merupakan s tandar yang ditetapkan oleh BSN